Selasa, 18 November 2014

Aktivitas Kunci

Pertumbuhan tetap dan peningkatan pengaruh ICM selama decade terakhir semakin meningkatkan kebutuhan terhadap bidan muda untuk menjadi aktif dalam beberapa program dan aktivitas ICM. Beberapa aktivitas ICM diuraikan di bawah ini.

1) Kongres dan Konferensi

Kongres Tiga Tahunan ICM telah menyatukan semua bidan dari seluruh dunia untuk berbagi pengetahuan, ide, dan pengalaman. Kongres tersebut telah menjadi aktivitas utama dan kekuatan financial ICM sejak tahun 1919, kecuali selama perang dunia kedua. Rangkaian pertemuan tidak pernah absen sejak tahun 1954.

Sejak tahun 1987, ketika Organisasi Kesehatan Dunia dan mitra kerja global lain meluncurkan Safe Motherhood Initiative sebagai kelanjutan Konferensi Nairobi, ICM telah menjadi salah satu pemain aktif dan pemimpin dalam upaya global meningkatkan Safe Motherhood Initiative. ICM menyelenggarakan pendidikan dan mendukung para bidan yang tinggal dan bekerja di negara-negara yang memiliki angka kematian ibu tertinggi. Kegiatan ini dilakukan dalam bentuk lokakarya-lokakarya yang akan diadakan sebelum Kongres ICM, di wilayah yang sama atau di berbagai tempat dalam wilayah yang kebutuhannya paling tinggi. Sejak tahun 1987, Lokakarya Prakongres telah menjadi upaya kolaborasi dengan WHO dan lembaga PBB seperti UNICEF, UNAIDS, dan UNFPA. Selain itu, lokakarya pertengahan tigatahunan diadakan menyusul pertemuan Komite Eksekutif di negara-negara berkembang.

2) Hari Bidan Internasional

Pada pertengahan tahun 1990-an, ICM menetapkan tanggal 5 Mei sebagai Hari Bidan Internasional. Upaya untuk mendapatkan pengakuan dunia terhadap penetapan tanggal ini tetap berlanjut melalui para anggota asosiasi. Dewan ICM menetapkan tema aktivitas selama setiap kurun waktu tiga tahunan dalam konteks Safe Motherhood dan peran bidan. Pada tahun 2000, ICM menciptakan sebuah poster yang digunakan untuk mengumumkan Hari Bidan Internasional dan tema tahun tersebut. Setiap anggota asosiasi sangat aktif dalam peristiwa tahunan ini dan sering kali mengumpulkan dana untuk mendukung kehadiran para bidan dari negara-negara berkembang pada kongres dan konferensi ICM.

3) Perwakilan

Sebagai satu-satunya organisasi kebidanan yang mendapat pengakuan resmi dari Persatuan Bangsa-Bangsa, ICM memilih organisasi anggotanya untuk mewakili ICM dengan menghadiri pertemuan yang membicarakan tema-tema hangat bidang kebidanan di kantor regional dan kantor-kantor pusat global dan regional Persatuan Bangsa-Bangsa (New York, New Delhi) dan Organisasi Kesehatan Dunia (Jenewa). Selain itu, ICM berpartisipasi dalam komite regional dan global untuk menyoroti berbagai isu kesehatan wanita, Safe Motherhood, dan dukungan kerja. Pada tahun 1999, ICM merupakan salah satu anggota Interagency Group of Safe Motherhood dan menjalankan peran bersama sebagai ketua sejak tahun 2000.

4) Sumber/Peralatan

Sumber-sumber kunci kebidanan telah berkembang selama 50 tahun terakhir. Sumber-sumber ini masih penting bagi kinerja ICM, bidan, dan asosiasi kebidanan, antara lain: Definisi Bidan Internasional, Lokakarya Prakongres dalam Safe Motherhood, yang menghasilkan Modul Kebidanan WHO [World Health Organization. Midwifery Modules. Geneva: WHO, revised, 2002] dan kemudian digunakan di berbagai negara berkembang. Pernyataan Misi ICM [International Confederation of Midwives. Milestones in International Midwifery. London: ICM, 1994], dan Kode Etik Bidan Internasional [International Confederation of Midwives. International Code of Ethics for Midwives. London: ICM, 1999], yang telah digunakan untuk menyusun pernyataan etik di masing-masing asosiaso anggota ICM. Dokumen lain, seperti Visi ICM dan Strategi Utama [International Confederation of Midwives. Empowering Women-Empowering Midwives: Global Vision for Women, Global Vision for Midwifery. London: ICM, 1994], Kompetensi Inti bagi Praktik Kebidanan Dasar [Fullerton, J. T., and Brogan, K. Essential Competencies for Midwifery Practice: A Project Report and Survey Analysis. The Hague, Netherlands: International Confederation of Midwives, 2002], Program Pendidikan [International Confederation of Midwives. Duidelines for Establishing a Midwifery Educational Programme. Presented at the ICM Council, Vienna, April 2002. Adopted in principle], bersama pernyataan posisi dan kebijakan senada, memiliki petunjuk penggunaan oleh asosiasi anggota atau kelompok tertentu.

Situs ICM diciptakan pada tahun 1996 dan dirancang ulang pada tahun 2001 yaitu www.internationalmidwives.org. Dokumen ICM terkini dan aktivitasnya dapat ditemukan dalam situs tersebut atau dengan menghubungi kantor pusat ICM di Belanda.

5) Publikasi

Publikasi utama ICM adalah lewat International Midwifery, yang diterbutkan setiap empat sampai enam kali setiap tahun, yang berisi informasi tentang aktivitas kantor pusat dan Dewan Manajemen serta aktivitas asosiasi kebidanan juga upaya-upaya bidan untuk melindungi kehamilan dan persalinan di seluruh dunia. Berlangganan pribadi juga dianjurkan dan dapat dilakukan melalui situs ICM. ICM setiap tahun juga menerbitkan tajuk media bagi Hari Bidan Internasional, tanggal 5 Mei, dan bekerja sama dengan International Council of Nurses (ICN) dalam kolaborasi pembuatan tajuk media.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar